Inilah Golongan Perempuan yang Lebih Buruk Dari Pezina

Loading...
Loading...
Share
Tweet
Dalam banyak ayat Al-Quran, Allah berfirman bahwa dosa berzina itu sangat besar. Zina itu merupakan suatu perbuatan yang tercela dan keji. Saking beratnya dosa pezina, hukuman dari perbuatan tersebut akan terasa sejak di dunia juga.
Jika seorang pezina meninggal dalam keadaan belum bertaubat, dia akan kekal di neraka. Seperti firman Allah dalam surat Al-Furqon, ayat 68-70, yang berbunyi:
“Dan orang-orang yang tidak menyembah Rabb yang lain beserta Allah dan tidak membunuh jiwa yang diharamkan Allah (membunuhnya) kecuali dengan (alasan) yang benar, dan tidak berzina, barang siapa yang melakukan yang demikian itu, niscaya Dia mendapat (pembalasan) dosa(nya), (yakni) akan dilipat gandakan azab untuknya pada hari kiamat dan dia akan kekal dalam azab itu, dalam keadaan terhina, kecuali orang-orang yang bertaubat, beriman, dan mengerjakan amal saleh; maka itu kejahatan mereka diganti Allah dengan kebajikan. Dan adalah Allah Maha Pengampun Lagi Maha Penyayang.” (QS. Al-Furqon: 68-70).
Lantas apakah dosa pezina itu bisa diampuni? Baik perempuan maupun laki-laki yang awalnya suka berzina, dosa mereka masih bisa diampuni selama dia bertaubat sungguh-sungguh dan tidak mengulangi lagi perbuatannya. Allah pasti akan mengampuni dosa-dosanya karena Allah itu Maha Pengampun.
Tapi dalam keterangan salah satu ulama, ada golongan perempuan yang dikatakan lebih buruk daripada wanita pezina. Padahal dosa yang dilakukannya terlihat sepele oleh sebagian orang dan tidak merugikan orang lain. Glolongan siapakah itu?

Dia adalah wanita yang tidak pernah sholat

Ibnu Taimiyyah rahimahullah berkata: “Sesungguhnya wanita yang tidak melaksanakan sholat itu lebih buruk daripada wanita pezina, pencuri dan pemabuk.” (Jamiul Masail 4/152).
Kenapa wanita yang tidak sholat dikatakan lebih buruk dari pezina? Sebab tidak sholat menjadi awal dari benih-benih perbuatan dosa. Sholat itu bisa mencegah perbuatan keji dan munkar. Dan ketika seseorang tidak sholat, dia cenderung suka melakukan maksiat.
“Sesungguhnya sholat itu mencegah dari (perbuatan-perbuatan) keji dan munkar.” (QS. Al-Ankabut: 45).
Diawali dari hal-hal kecil, kemudian berlanjut pada dosa-dosa besar, seperti mabuk, berzina, mencuri dan bahkan memfitnah orang lain. Itulah akibat jika tidak pernah melaksanakan sholat.
Dia tidak punya benteng dalam hatinya untuk mencegah perbuatan-perbuatan maksiat. Setan pun akan lebih mudah menjerumuskan seseorang yang tidak sholat ke dalam perbuatan maksiat.
Begitulah maksud sebenarnya dari keterangan di atas. Tidak sholat adalah awal dari segala macam bentuk perbuatan dosa. Tanpa sholat sama saja dengan tidak memiliki sistem imun untuk mencegah berbagai macam penyakit hati.
Kenapa orang yang tidak sholat cenderung melakukan maksiat? Hakikatnya mereka tidak percaya pada Allah dan siksa neraka. Karena merasa demikian, mereka merasa aman-aman saja ketika melakukan dosa.
Loading...

0 Response to "Inilah Golongan Perempuan yang Lebih Buruk Dari Pezina"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel